Berita Bola: Tips Perawatan Bola Sepak dan Bola Futsal. Cara merawat bola sepak dan futsal tidak jauh berbeda. Juga tidak terlalu sulit. Hanya butuh kejelian untuk mempraktekkannya, berikut tips dalam perawatan bola:
1. Hati-hati Ketika Membersihkan
Jika kotor, cukup dilap dengan air. Hal ini untuk menghindari kotoran atau air tidak masuk ke pori-pori bola. Kalau ingin mencucinya, usahakan dengan disiram. Merendam bola tidak disarankan. Setelah dicuci, secepatnya dikeringkan dan jangan terlalu lama membiarkan bola dalam keadaan basah.
2. Menjaga Kelembaban
Dalam menyimpan bola lebih baik digantung. Jangan menaruh bola dilantai. Sebab suhu lantai yang berubah-ubah akan berdampak besar pada tekanan bola. Ditakutkan akan mengurangi kelayakan bola tersebut.
3. Mengatasi Kebocoran
Kalau bola bocor, memperbaiki dengan metoda penambalan tidak masalah. Asal bola tersebut hanya untuk pribadi atau bukan untuk pertandingan resmi. Tapi harus diingat, bola tambalan, kondisi dan kualitasnya tidak akan sama dengan bola baru.
No comments:
Post a Comment