Setelah malang melintang di beberapa klub, akhirnya Baptista hijrah ke Malaga. Ia pun bertekad akan memberikan penampilan terbaiknya kala melawan Valencia.
Meski berhasil mendatangkan sejumlah pemain bereputasi, Malaga tetap saja menelan kekalahan telak 4-1 dari tuan rumah Barcelona pekan lalu. Manuel Pellegrini punya tugas penting merekatkan para pemain seperti Sergio Asenjo, Martin Demichelis, Ignacio Camacho, Enzo Maresca, dan Julio Baptista dengan materi yang sudah ada. Jumlah tersebut masih bertambah karena Diego Buenanotte dipastikan pula bergabung ke tim Andalusia ini musim depan.
Pada Jornada 20 Primera Liga Spanyol, Malaga bertandang ke markas Valencia. Baptista menegaskan, kebangkitan yang sebenarnya baru dimulai ketika menghadapi Valencia karena para pemain mulai saling mengenal bentuk permainan satu sama lain. Mungkin saja poin berhasil dipetik Malaga, tapi target lepas landas lebih mungkin diraih ketika menjamu Real Zaragoza pekan depan.
Valencia berada dalam kondisi krisis kecil. Dua kiper, Cesar Sanchez dan Miguel Moya, belum bisa berlatih. Sementara David Albelda dan Sofiane Feghouli turut absen dari lapangan latihan. Namun, setidaknya Aritz Aduriz dan Joaquin sudah kembali dan siap dimainkan.
Los Ches menargetkan posisi empat besar pada klasemen akhir Primera Liga kelak. Kekuatan Valencia dapat dibuktikan dengan materi minus pemain andalan akibat cedera, mereka mampu merengkuh empat kemenangan beruntun. Pekan lalu, Valencia berhasil meruntuhkan perlawanan Deportivo La Coruna.
Kemenangan kembali diharapkan pada pasukan Unai Emery. Dukungan Mestalla dipastikan tetap mengalir karena sekalipun Emery menerapkan kebijakan rotasi pemain praktis, tidak banyak yang menyuarakan protes.
Perkiraan pemain:
Valencia (4-4-2) Vicente Guaita; Ricardo Costa, David Navarro, Jeremy Mathieu, Luis Miguel; Hedwiges Maduro, Pablo Hernandez, Joaquin Sanchez, Juan Mata; Aritz Aduriz, Roberto Soldado.
Malaga (4-4-2) Sergio Asenjo; Jesus Gamez, Patrick Mtiliga, Weligton, Martin Demichelis; Duda, Ignacio Camacho, Enzo Maresca, Eliseu; Julio Baptista, Jose Rondon.
Prediksi Ramanezzone.blopgspotcom :
Valencia 2 - 1 Malaga
Saturday, January 22, 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment